VISI :
Terwujudnya insan yang berpengetahuan, berprofil PANCASILA dan berwawasan lingkungan demi tegak abadi dan bermartabatnya NKRI
MISI
1. Meningkatkan Kompetensi, Komitmen, dan Integritas Pendidik dan Tenaga Kependidikan,
2. Menyelenggarakan Proses Pembelajaran Literasi Numerasi yang berdeferensiasi dan holistik yang berbasis Blended Learning,
3. Menyelenggarakan kegiatan pengelolaan sekolah yang berkualitas, berbasis data dan teknologi informasi dalam rangka memenuhi akuntabilitas publik,
4. Meningkatkan Kesempatan Berprestasi Unggul berbasis inovasi kreatif bagi guru, tenaga kependidikan dan peserta didik di tingkat nasional dan internasional,
5. Menjadikan sekolah sebagai rumah (Home) yang aman, nyaman, inklusif, menyenangkan dan terbebas dari perundungan,
6. Meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dalam wadah keragaman Nusantara,
7. Menyiapkan peserta didik yang berjiwa kewirausahaan kreatif berbasis teknologi digital, berintegritas, bersikap antisipatif, berbudi pekerti luhur, berbudaya karakter Indonesia dan yang mampu bersaing lintas batas maupun lintas jaman,
8. Mengembangkan dan membudayakan kearifan lokal, kepedulian konservasi flora, fauna, dan sumberdaya alam Nusantara,
9. Menyelenggarakan kegiatan dalam rangka menumbuh kembangkan jiwa nasionalisme dan wawasan nusantara demi tegak abadi eksistensi dan bermartabatnya NKRI